14 Fakta Terselubung Dunia Komputer
Sesorang sedang bekerja dengan komputernya/foto:pixabay |
Sepintar apapun seseorang menghapus jejak di dunia digital, semua itu benar-benar belum. Jejak-jejak yag dilakukan pengguna komputer masih bisa digali dengan mudah oleh para ahli. Tak perlu lama-lama, berikut ini kami hadirkan 14 fakta digital yang terselubung:
1. Seperti yang sudah disinggung diatas, ketika pengguna menghapus sebuah file di dalam komputer, sebenarnya itu tidak benar-benar menghapus file. File yang terhapus masih tersimpan dalam Recycle Bin dengan "aman", dan file yang dibuang dari Recycle Bin ternyata masih ada jejak-jejak dalam hardisk. Dan jika demikian, itu masih mudah untuk didapatkan kembali.
2. Ketika pengguna menginstal sebuah software, lalu pengguna menghapusnya, sebenarnya masih ada jejak yang ditinggal oleh program software itu sendiri.
3. Data "Volatile" meskipun tidak tersimpan pada hardisk secara permanen seperti non-volatile, ternyata daya lekatnya pada media penyimpanan, misalnya memori, bisa bertahan cukup lama, bahkan setelah melakukan reboot sistem.
4. Data memang sangat sulit untuk dimusnahkan. Maka dari itu, pihak perbankan memusnahkan pula media penyimpanan meskipun sudah melakukan penghapusan data.
5. Ketika file dihapus, itu masih mudah untuk di-recover.
6. File yang ditransmisikan melalui sebuah jaringan internet ternyata dengan mudah di-reassembled dan digunakan sebagai bukti.
7. Melakukan format saja tidaklah cukup untuk menghapus data-data. Masih banyak jejak data yang ditinggalkan.
8. Menginstal sebuah software adalah sesuatu yang mudah, tetapi tidak demikian untuk uninstall software, banyak jejak yang ditinggalkan. Dengan demikian, Anda belum benar-benar melakukan uninstall.
9. Menggunakan encryption tidaklah cukup, data dapat didapatkan melalui decryption.
10. Menggunakan daya magnet ternyata tidak membuang dan merusak data pada storage device.
11. Mengubah nama pada file untuk mencegah deteksi keberadaan data/informasi ternyata sama sekali tidak berarti.
12. Mutilasi media penyimpanan ternyata tidak efektif, perlu melakukan mutilasi secara ekstrim.
13. Banyak sekali software forensik untuk membangun kembali data dan informasi yang telah dimusnahkan via software anti forensik.
14. Web-based email ternyata dapat di-recover pada komputer yang bersangkutan.
Itulah beberapa fakta yang terjadi didunia komputer yang tidak kasat mata.
Sumber referensi: Komputer Forensik melacak kejahatan digital, Feri Sulianta